• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm

22 Mei 2011

690 kali dibaca

Rumah Toke Karet di Bayang Hangus Terbakar

Painan, Mei----Kebakaran kembali terjadi di kampung Apa Jaya kenagarian Talaok Kec. Bayang, pada pkl. 02.40 WIB, dini hari, Minggu (22/5). Kebakaran terjadi pada saat penghuni rumah tertidur lelap. Pada saat terbangun, api sudah menjalar ke loteng rumah.
Nama pemilik rumah, Yusman biasa dipanggil dengan Uman Kayo/toke karet di Bayang. (60),istrinya Sona (50), dan anaknya Opet (30). Menurut saksi mata, Edwin (35) sewaktu dihubungi di TKP, diduga kebakaran terjadi karena ada arus listrik yang konsleting, sehingga terjadi kebakaran yang memberangus rumah tersebut.
Seluruh seisi rumah hangus terbakar termasuk uang tunai yang disimpan dilemari mencapai Rp. 14,5 juta, kata Sona saat dihubungi pesisirselatan.go.id, (22/5)
Diperkirakan kerugian seluruhnya mencapai sebesar Rp.500 juta, karena banyak peralatan serta perlengkapan rumah termasuk perlengkapan elektronik lainnya yang juga hangus dilalap api. Dan hanya pakaian yang menempel dibadan yang dibawa saat keluar dari dalam rumah serta 2 unit kendaraan bermotor, pungkas Sona (22/5).
Dia juga menambahkan, Mobil Pemadam Kebakaran tiba di TKP sekitar pkl. 04.50 WIB. Dan pada saat itu, rumah sudah separuhnya yang terbakar sehingga api sulit dipadamkan, dan setelah kebakaran selesai yang berhasil ditemukan hanya perhiasan emas.(06)