• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
RSUD.Dr M Zein Painan gelar Workshop Analis Kompetensi Perawat

20 Maret 2019

297 kali dibaca

RSUD.Dr M Zein Painan gelar Workshop Analis Kompetensi Perawat

Pesisir Selatan - Dalam rangka peningkatan kompetensi dan jenjang karir sebagai perawat, khususnya sebagai Aparatur Negeri Sipil ( ASN) yang mempunyai tugas pokok pengabdian terhadap rumah sakit, maka perlu diberikan pembekalan bagaimana tugas perawat. Selasa (19/3).

Workshop dengan materi Analis Kompetensi Perawat, diadakan di aula pertemuan RSUD.Dr.Muhammaf Zein Painan. Dengan menghadirkan narasumber Ns.Uke Pemila, M.Kep.SpMB, serta Direktur RSUD.Dr.M.Zein Painan Sutarman dan puluhan perawat.

Dikatakan Sutarman, Workshop ini digelar guna untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Pelayanan yang baik terhadap masyarakat  menjadi hal yang utama. Dengan Acara Ini, Kompetensi Perawat Meningkat pasti pelayanan terhadap masyarakat pun meningkat.

Menurutnya, saat ini pihak RSUD sedang merumuskan semua bentuk pelayanan kepada masyarakat dan kesejahteraan terhadap seluruh pegawai.

“Masih dalam rumusan RSUD, intinya pelayanan masyarakat harus terus kami tingkatkan,” jelasnya. 

Dan pihak rumah sakit akan selalu berusaha untuk memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pihak RSUD juga menghimbau agar segera mengurus BPJS jangan disaat sakit baru mengurus, kalau tidak ada BPJS akan berlaku umum karena dana talangan untuk pasien bermasalah sangat terbatas.

"Peningkatan Pelayanan Kesehatan ini tentu saja perlu dukungan dari seluruh masyarakat di Pessel," tegas Sutarman.

Diterangkan Sutarman, pihak RSUD berusaha seoptimal mungkin memberikan pelayanan dan sudah banyak inovasi yang dilakukan, kalau pun ada kekurangan tentu akan selalu diperbaiki.

"Untuk,itu Kita berharap juga seluruh masyarakat ikut mendukung program yang ada di RSUD.M.Zein Painan," kata Direktur.