Pesisir Selatn--Sebanyak 35 anak-anak Taman Kanak-Kanak (TK) Zanafi dari Kenagarian Nanggalo, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, melakukan kunjungan edukatif ke Kantor Bupati Pessel di Painan, Rabu (29/10/2025).
Rombongan yang didampingi lima orang guru dan Ketua Yayasan Zanafi, Yuni Hendri, disambut langsung oleh Bupati Pessel, Hendrajoni, bersama Ketua TP PKK sekaligus Bunda PAUD Pessel, Ny Lisda Hendrajoni.
Dalam sambutannya, Bupati Hendrajoni menyampaikan rasa bahagia dan kebanggaannya atas kunjungan tersebut. Ia menyebut, kegiatan seperti ini penting untuk menanamkan semangat belajar dan rasa ingin tahu sejak usia dini.
"Anak-anak ini adalah generasi penerus Pesisir Selatan. Semangat dan keceriaan mereka menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus mendukung pendidikan anak usia dini," ujar Hendrajoni.
Bupati menambahkan, belajar tidak selalu harus di ruang kelas. Dengan melihat langsung lingkungan pemerintahan, anak-anak dapat memahami nilai-nilai kedisiplinan dan tanggung jawab. Ia berharap, kunjungan seperti ini menjadi pengalaman yang menyenangkan sekaligus mendidik bagi para siswa.
Sementara itu, Bunda PAUD Pessel, Ny Lisda Hendrajoni, juga menyampaikan apresiasinya kepada guru dan pengurus TK Zanafi atas prakarsa kegiatan tersebut. Ia menilai, kunjungan ini sejalan dengan semangat pendidikan karakter yang menekankan pembelajaran kontekstual dan menyenangkan.
"Kegiatan seperti ini mengajarkan anak untuk berani, sopan, dan menghargai lingkungan sosialnya. Mereka belajar dengan cara yang menyenangkan dan penuh makna," tutur Lisda dengan hangat.
Ketua Yayasan Zanafi, Yuni Hendri, mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan luar biasa dari Bupati dan Bunda PAUD. Ia mengatakan, tahun ini menjadi kunjungan istimewa karena untuk pertama kalinya para siswa diterima langsung di ruang kerja Bupati Pessel.
"Ini pengalaman berharga bagi anak-anak dan kami semua. Mereka sangat antusias dan mendapat banyak pelajaran baru," ujar Hendri.
Usai pertemuan dengan Bupati dan Bunda PAUD, rombongan anak TK Zanafi melanjutkan kunjungan ke beberapa instansi daerah seperti Perpustakaan Daerah, BPBD, dan Polres Pessel. Kegiatan tahunan tersebut diharapkan dapat memperluas wawasan anak-anak tentang lingkungan pemerintahan serta menumbuhkan kecintaan terhadap daerah sejak dini.
Bupati Hendrajoni menutup pertemuan dengan pesan inspiratif agar anak-anak terus rajin belajar dan berdoa.
"Ilmu adalah bekal terbaik untuk masa depan. Teruslah belajar dengan semangat dan jadilah kebanggaan keluarga serta daerah kita," ujarnya.