• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Program BIAS, Dipteri Tetanus dan Tetanus Dipteri Bagi Murid SD Dilakukan Puskesmas Koto Berapak

04 November 2025

128 kali dibaca

Program BIAS, Dipteri Tetanus dan Tetanus Dipteri Bagi Murid SD Dilakukan Puskesmas Koto Berapak

Pesisir Selatan-Program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), Dipteri Tetanus (DT) dan Tetanus Dipteri (TD) digelar oleh Puskesmas Koto Berapak, Kabupaten Pesisir Selatan selama dua hari, Senin dan Selasa (3-4/11).

PJ imunisasi Puskesmas Koto Berapak, Widiawati STr. Keb mengatakan, pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) Rutin dan DT dilakukan pada kelas I SD dan TD pada murid kelas II dan V.   

Dijelaskan, adapun tujuan dilaksanakan BIAS DT dan TD  untuk menekan / menurunkan angka kesakitan Penyakit Dipteri dan Tetanus serta dapat meningkatkan Kekebalan (Daya/Imun tubuh) terhadap serangan Penyakit Dipteri dan Tetanus  pada Anak dan orang dewasa di Indonesia umumnya, khususnya di Kecamatan Bayang  Kabupaten Pesisir Salatan dan di Provinsi Sumatera Barat.

Pelaksanaan kegiatan BIAS DT dan TD di Wilayah Kerja Puskemas  Koto Berapak  dilaksanakan pada Sekolah Dasar (SD) antara lain, SDN 33 Kapujan, SDN 11 Kapujan dan SDN 13 Kubang

Disebutkan, kegiatan ini dilaksanakan oleh PJ Imunisasi, Widiawati STr. Keb dan petugas serta Bides Imunisasi, Nengsih Purnama Sari. AMd Keb, Maidella Fatmawati Amd Keb, Novia Husna Amd Kep.dan Lusia Fallah Dina serta petugas vaksin con Herman AMd Farm.

"Setelah dilakukan pemberian Imunisas DT dan TD, semua anak sekolah berada dalam kondisi  baik, dan tidak ada menunjukan gejala KIPI. Semoga ke depan kegiatan ini berjalan dengan baik dan mendapat dukungan dari semua elemen masyarakat," katanya.