• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Puskesmas Balai Selasa Gelar Sikat Gigi Massal di TK Putih Asri

25 Januari 2026

73 kali dibaca

Puskesmas Balai Selasa Gelar Sikat Gigi Massal di TK Putih Asri

Pesisir Selatan-Puskesmas Balai Selasa, Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan menggelar kegiatan sikat gigi massal di TK Putih Asri, Sabtu (24/1). 

Kegiatan yang berlangsung satu hari itu dilaksanakan oleh Tenaga Kesehatan Puskesmas Balai Selasa,  drg.Noviarni dan Tariyuliamalliya,A.Md.Kes.

Tenaga Kesehatan, drg.Noviarni didampingi Tariyuliamalliya,A.Md.Kes mengatakan, menyikat gigi dengan rutin bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut pada anak. 

Akan tetapi masih banyak anak-anak yang jarang menyikat gigi atau salah dalam melakukan sikat gigi dengan benar. 

Dikatakan, risiko penyakit gigi bisa meningkat jika si kecil jarang menyikat gigi atau melakukan sikat gigi akan tetapi tidak benar cara maupun waktu pelaksanaan, hal tersebut rentan merusak gigi yang berpotensi menganggu kesehatan tubuh secara keseluruhan.

"Ya, risiko penyakit gigi bisa meningkat jika si kecil jarang menyikat gigi atau melakukan sikat gigi akan tetapi tidak benar cara maupun waktu pelaksanaan, hal tersebut rentan merusak gigi yang berpotensi menganggu kesehatan tubuh secara keseluruhan, " ungkapnya. 

Kegiatan ini juga sekaligus mengajarkan ke guru atau tenaga pengajar di sekolah dimana ilmu yang didapat terkait sikat gigi yang baik dan benar  bisa ditularkan ke siswa lainnya atau lingkungan sekitar.

Ia berharap para siswa khususnya anak-anak tetap sehat dengan menjaga kesehatan gigi dan mulut.

“Siswa sekolah apalagi anak-anak ini harus sejak dini dikenalkan cara sikat gigi yang baik dan benar agar kelak saat dewasa bisa terus menjaga kesehatan gigi dan mulut, " ucapnya. 

Kegiatan menggosok gigi,membentuk kebiasaan baik sejak dini. Anak-anak TK Putih Asri siap menjadi anak sehat. 

Menggosok gigi tidak hanya membuat gigi bersih dan sehat tapi juga membantu mencegah sakit gigi dan bau mulut. Anak anak TK Putih Asri belajar menggosok gigi dengan benar untuk gigi yang sehat dan kuat. 

"Dengan menggosok gigi secara teratur mari kita dukung anak-anak untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut mereka. Yuk kita biasakan menggosok gigi setiap hari teman-teman, " anaknya.