• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm

23 November 2025

42 kali dibaca

Nagari Tapan Gelar Posyandu Lansia dan Remaja

Pesisir Selatan - Pemerintah Nagari Tapan bersama Bidan Desa dan kader posyandu kembali melaksanakan kegiatan rutin Posyandu Lansia dan Posbindu, yang kali ini juga disertai dengan penyelenggaraan Posyandu Remaja sebagai upaya memperluas pelayanan kesehatan masyarakat nagari, Sabtu (22/11/2025).

Kegiatan tersebut berlangsung di Posyandu Jaso Mande 1 Nagari Tapan dengan antusiasme tinggi dari warga. Para lansia mengikuti senam bersama serta mendapatkan pemeriksaan kesehatan rutin seperti pengecekan tekanan darah, gula darah, dan konsultasi kesehatan umum.

Selain itu, Posyandu Remaja juga digelar dengan tujuan meningkatkan kesadaran remaja terhadap pentingnya kesehatan fisik dan mental. Dalam kegiatan ini, para remaja menerima edukasi mengenai pola hidup sehat dan pencegahan anemia.

Pj. Wali Nagari Tapan mengapresiasi partisipasi masyarakat dan kader posyandu yang terus aktif mendukung program kesehatan nagari. Ia menyebut posyandu sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap seluruh warga Nagari Tapan, dari remaja hingga lansia, dapat terus sehat dan sejahtera,” ujarnya.

Kegiatan berjalan lancar dengan suasana penuh kebersamaan, mencerminkan tingginya kepedulian masyarakat Nagari Tapan terhadap pentingnya menjaga kesehatan di setiap tahap kehidupan.