• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Pesisir Selatan Borong Penghargaan pada Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Sumatera Barat 2025

15 November 2025

59 kali dibaca

Pesisir Selatan Borong Penghargaan pada Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Sumatera Barat 2025

Pesisir Selatan — Kabupaten Pesisir Selatan kembali menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2025. Sejumlah guru dan tenaga kependidikan dari berbagai jenjang berhasil meraih penghargaan bergengsi, menunjukkan kualitas pendidikan daerah yang terus berkembang.

Kegiatan apresiasi yang digelar Balai Guru dan Tenaga Kependidikan (BGTK) Provinsi Sumatera Barat itu berlangsung pada 7–8 November 2025 lalu di Hotel Rocky Padang. Pelaksanaannya bertepatan dengan Peringatan Hari Guru Nasional, sekaligus menjadi momentum penting dalam memberikan penghargaan kepada guru dan tenaga kependidikan terbaik yang telah menunjukkan dedikasi dan inovasi luar biasa.

Dengan mengusung semangat “GTK Hebat, Indonesia Kuat”, kegiatan ini menjadi wahana penyemangat bagi para pendidik untuk terus meningkatkan kapasitas dan kreativitas dalam pembelajaran. Selain menjadi ruang apresiasi, forum ini juga menghadirkan kolaborasi antardaerah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di Sumatera Barat.

Rombongan dari Kabupaten Pesisir Selatan yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, bersama unsur pimpinan, kepala bidang, pengawas, operator, serta perwakilan guru turut hadir dalam acara tersebut. Kehadiran tersebut semakin memperkuat dukungan pemerintah daerah dalam mendorong kemajuan pendidikan di tingkat lokal hingga nasional.

Pada ajang ini, Pesisir Selatan memperoleh sejumlah penghargaan yang menjadi bukti kualitas SDM pendidik yang semakin berkembang. Berikut daftar penerima penghargaan asal Kabupaten Pesisir Selatan tahun 2025:

Terbaik I Kepala TK Transformatif: Kurnia Gusni, S.Pd — TK Mekar Melati (Melaju ke Nasional)

Terbaik I Kepala Sekolah Dedikatif: Aprizal Putra — SMKN Pancung Soal (Melaju ke Nasional)

Terbaik II Pengawas SMA Transformatif: Yulita Suarni

Kepala Sekolah Dedikatif: Betta Centaury — SMAN 1 Batang Kapas (Melaju ke Nasional)

Kepala Sekolah Dedikatif: Gustila Rahmatika, S.Pd., Gr — SMKN 1 Sutera

Guru SLB Dedikatif: Defi Fitria Sari — SLBN 1 Painan (Melaju ke Nasional)

Terbaik III Guru SD Transformatif: Aldika Hamina, S.Pd — SDN 32 Gurun Panjang

Terbaik II Pengawas Dikdas Dedikatif: Gusmardiani, M.Pd

Terbaik II Pengawas Dikdas Transformatif: Yeni Aida, S.Pd

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan, Salim Muhaimin, S.Pd., M.Si., turut menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh penerima penghargaan. Ia menyebutkan bahwa prestasi ini merupakan bukti bahwa para pendidik di Pesisir Selatan terus bertransformasi untuk memberikan layanan pendidikan terbaik.

“Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa guru dan tenaga kependidikan kita terus berkomitmen dalam berinovasi dan meningkatkan kualitas pembelajaran demi mewujudkan pendidikan yang lebih maju,” ujar Salim Muhaimin kemarin di Painan.

Dengan perolehan prestasi tersebut, Kabupaten Pesisir Selatan semakin menegaskan komitmennya dalam membangun pendidikan yang berkarakter, berkualitas, dan berdaya saing tinggi. Penghargaan ini sekaligus menjadi motivasi bagi seluruh pendidik untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi terbaik bagi masa depan pendidikan di daerah.