• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Warga Antusias, Posyandu ILP Air Haji Hadirkan Pelayanan Kesehatan Lengkap di Nagari

14 November 2025

84 kali dibaca

Warga Antusias, Posyandu ILP Air Haji Hadirkan Pelayanan Kesehatan Lengkap di Nagari

PESISIR SELATAN — Pelaksanaan Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) kembali digelar di dua lokasi, yaitu Nagari Air Haji Tengah dan Nagari Pasar Lama Muara Air Haji. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memperkuat layanan kesehatan dasar serta memastikan pelayanan primer semakin mudah dijangkau oleh masyarakat.

Posyandu ILP dirancang sebagai layanan kesehatan terpadu yang memberikan kemudahan akses serta memastikan setiap warga mendapatkan pelayanan sesuai kebutuhannya. Program ini menitikberatkan pada pencegahan, pemantauan kesehatan, dan edukasi untuk seluruh kelompok usia di setiap nagari.

Berbagai layanan diberikan dalam kegiatan ini, mulai dari skrining kesehatan, pemeriksaan dan pengukuran, hingga penyuluhan dan konseling kepada masyarakat. Selain itu, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) juga dibagikan kepada kelompok rentan untuk mendukung perbaikan status gizi masyarakat.

Adapun sasaran dari kegiatan Posyandu ILP meliputi ibu hamil, ibu nifas, ibu menyusui, bayi, balita, anak pra sekolah, anak usia sekolah, remaja, usia dewasa, hingga kelompok lanjut usia. Pendekatan menyeluruh ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara bertahap dan berkesinambungan.

Kegiatan Posyandu ILP di dua nagari ini dilaksanakan oleh program lansia dengan dukungan serta pemantauan dari program Promosi Kesehatan (Pomkes). Tenaga kesehatan dari Puskesmas hadir untuk memastikan seluruh layanan berjalan sesuai standar.

Salah satu petugas, Sri Noprianti, SKM, mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi sarana penting bagi masyarakat untuk mendapatkan layanan kesehatan tanpa harus datang ke fasilitas kesehatan. Ia menyebutkan, “Posyandu ILP membantu mendekatkan pelayanan kepada warga. Dengan hadirnya layanan langsung di nagari, masyarakat bisa lebih mudah memeriksakan kesehatan dan mendapatkan edukasi yang mereka butuhkan.”

Selain petugas puskesmas, bidan desa dan kader juga turut terlibat aktif dalam mendampingi masyarakat selama kegiatan berlangsung. Peran mereka sangat penting, terutama dalam memberikan pendampingan dan edukasi kesehatan kepada kelompok sasaran.

Antusiasme masyarakat terlihat tinggi selama kegiatan berlangsung. Warga dari berbagai kelompok usia hadir dan memanfaatkan layanan yang diberikan. Dengan tingginya partisipasi tersebut, kegiatan Posyandu ILP di Air Haji diharapkan dapat terus memberikan dampak positif dan mendukung terwujudnya masyarakat yang lebih sehat dan peduli terhadap kesehatan.